PEMUDA PERSATUAN ISLAM HARJAMUKTI

بسم الله الر حمن الر حيم
! انا مسلم قبل كل شيئ
AHLAN WA SAHLAN, IKHWATU IMAN

SEMOGA KITA SEMUA DALAM RAHMAT DAN LINDUNGAN ALLAH AZZA WAJALLA


Jumat, 09 Maret 2012

CIRI-CIRI KIAMAT, WAKTU BERJALAN CEPAT

Hالاحد، ۲۲محرم ۱٤۳۳  / 18 Desember 2011
TANDA-TANDA KIAMAT
  1. WAKTU BERJALAN CEPAT

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ . اقْتَرَبَ لِلنَّاسِ حِسَابُهُمْ وَهُمْ فِي غَفْلَةٍ مُعْرِضُونَ.  مَا يَأْتِيهِمْ مِنْ ذِكْرٍ مِنْ رَبِّهِمْ مُحْدَثٍ إِلَّا اسْتَمَعُوهُ وَهُمْ يَلْعَبُونَ.  لَاهِيَةً قُلُوبُهُمْ وَأَسَرُّوا النَّجْوَى الَّذِينَ ظَلَمُوا هَلْ هَذَا إِلَّا بَشَرٌ مِثْلُكُمْ أَفَتَأْتُونَ السِّحْرَ وَأَنْتُمْ تُبْصِرُونَ.  
Telah dekat bagi manusia hari penghisabannya, sedang mereka berada dalam kelalaian lagi berpaling (daripadanya).Tidak datang kepada mereka satu ayat Al Quran pun yang baru (di-turunkan) dari Tuhan mereka, melainkan mereka mendengarnyadan mempermaikannya,  hati mereka dalam Keadaan lalai. dan mereka yang zalim itu merahasiakan pembicaraan mereka: "Orang ini (Muhammad) tidak lain hanyalah seorang manusia seperti kalian, Apakah kalian menerima sihir (Al Qur’an) itu, Padahal kalian menyaksikannya?"   
QS Al Anbiya’ 1-3
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ . اقْتَرَبَتِ السَّاعَةُ وَانْشَقَّ الْقَمَرُ  وَإِنْ يَرَوْا آَيَةً يُعْرِضُوا وَيَقُولُوا سِحْرٌ مُسْتَمِرٌّ وَكَذَّبُوا وَاتَّبَعُوا أَهْوَاءَهُمْ وَكُلُّ أَمْرٍ مُسْتَقِرٌّ   
Telah dekat hari kiamat dan telah terbelah bulan. dan jika mereka (orang-orang musyrikin) melihat mukjizat, mereka berpaling dan berkata: "(Ini adalah) sihir yang terus menerus". dan mereka mendustakan (Mukjizat) dan mengikuti hawa nafsu merekadan setiap perkara telah ada ketetapannya.    QS Al Qamar 1-4

أَخْبَرَنَا أَحْمَدُ بْنُ عَبْدِ اللهِ بَحْرَانَ ، قَالَ : حَدَّثَنَا النُّفَيْلِي ، قَالَ : حَدَّثَنَا زُهَيْرُ بْنُ مُعَاوِيَةَ ، عَنِ سُهَيْلِ بْنِ أَبِي صَالِحٍ ، عَنْ أَبِيْهِ أِبِي صَالِحٍ ، عَنْ أَبِيْ هُرَيْرَةَ ، قَالَ : قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صلى الله عليه وسلم : « لاَ تَقُوْمُ السَّاعَةُ حَتَّى يَتَقَارَبَ الزَّمَانُ ، فَتَكُوْنَ السَّنَةُ كَالشَّهْرِ ، وَيَكُوْنَ الشَّهْرُ كَالْجُمُعَةِ ، وَتَكُوْنَ الْجُمُعَةُ كَالْيَوْمِ ، وَيَكُوْنَ الْيَوْمُ كَالسَّاعَةِ ، وَتَكُوْنَ السَّاعَةُ كَاحْتِرَاقِ السَّعَفَةِ  أَوِ الْخُوْصَةِ »
Telah menghabarkan kepada kami Ahmad bin Abdullah Bahran, ia berkata : telah menceritakan kepada kami An Nufaili, ia berkata : telah menceritakan kepada kami Zuhair bin Mu’awiyah, dari Suhail bin Abi Shalih, dari Bapaknya ( Abi Shalih ), dari Abi Hurairah Ra, ia berkata : Rasulullah Saw bersabda : Tidak akan terjadi kiamat sehingga waktu saling berdekatan (berjalan cepat), maka setahun seperti sebulan, sebulan seperti sepekan, sepekan seperti sehari, sehari seperti sejam, dan satu jam waktunya  seperti membakar satu daun kurma.
HR Ibnu Hibban 28:226 No 6986, Ahmad 22:65 No 10521, Tirmidzi 8:321 No 2254

حَدَّثَنَا أَبُو الْيَمَانِ قَالَ أَخْبَرَنَا شُعَيْبٌ قَالَ أَخْبَرَنَا أَبُو الزِّنَادِ عَنْ عَبْدِ الرَّحْمَنِ الْأَعْرَجِ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَا تَقُومُ السَّاعَةُ حَتَّى يُقْبَضَ الْعِلْمُ وَتَكْثُرَ الزَّلَازِلُ وَيَتَقَارَبَ الزَّمَانُ وَتَظْهَرَ الْفِتَنُ وَيَكْثُرَ الْهَرْجُ وَهُوَ الْقَتْلُ الْقَتْلُ حَتَّى يَكْثُرَ فِيكُمْ الْمَالُ فَيَفِيضَ
Telah menceritakan kepada kami Abu Al Yaman berkata, telah mengabarkan kepada kami Syu'aib berkata, telah mengabarkan kepada kami Abu Az Zinad dari 'Abdurrahman Al A'raj dari Abu Hurairah ia berkata, "Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Tidak akan terjadi kiamat sehingga ilmu dicabut, banyak terjadi gempa, waktu saling berdekatan ( berjalan dengan cepat), timbul berbagai macam fitnah, Al haraj -yaitu pembunuhan- pembunuhan dan harta melimpah ruah kepada kalian."   
HR Bukhari 4:146 No 978, Fathul Baari 20:131 No 6588




Makalah ke 91

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kami hanya menjawab KOMENTAR yang menuju PERBAIKAN